MAVASA (Malam Motivasi dan Muhasabah) SMA Al Irsyad Tegal adalah program rutin yang bertujuan untuk membekali siswa dengan motivasi, membimbing mereka untuk merenung dan memperbaiki diri, serta melatih kebiasaan ibadah qiyamulail
Kegiatan MAVASA dilaksanakan mulai dari Sabtu sore ba’da ashar hingga Ahad pagi setelah sholat subuh. Selama kegiatan, siswa akan mengikuti berbagai rangkaian kegiatan yang bermanfaat, seperti kajian agama, sholat berjamaah, tadarus Al-Quran, serta sesi motivasi dari narasumber inspiratif
Melalui MAVASA, diharapkan siswa dapat meningkatkan keimanan, meraih prestasi, serta menjadi pribadi yang lebih baik.
————————————————–
Telah dibuka pendaftaran peserta didik baru SMA Al Irsyad Tegal 2025/2026
Gelombang 1 dibuka Bulan Oktober 2024 s/d Maret 2025
Info lebih lanjut hubungi :
Bu Nur 08157733974
Bu Desi 085742812276